5 Tayangan anak yang berbahaya dan mengerikan

Hai, apa kabar kalian semua? Saya berharap semua dalam keadaan sehat walafiat. Oke kali ini saya akan membahas beberapa tayangan anak yang sebenarnya tak layak dipertontonkan kepada anak-anak di bawah umur. dari yang mengandung unsur "violence" sampai yang berbau "gore". Oke kita langsung saja bahas, dan berikut beberapa kategorinya.

1. Happy Tree Friends


Yup kartun yang satu ini sangat sangat menarik perhatian para anak-anak karena latarnya yang menarik dan tokoh-tokohnya yang lucu dan menggemaskan. Namun siapa sangka tayangan kartun ini bisa dikategorikan berbahaya bagi anak. Yap karena kartun ini syarat dengan unsur "gore", "blood", "violence", unsur ini pasti tersedia di setiap episodenya, tokoh-tokoh didalamnya selalu berakhir tragis dengan penuh darah dan kondisi badannya yang sangat mengenaskan. Saya sarankan bagi para orang tua agar selalu memantau tayangan anaknya, agar jangan samapai tertipu dengan tampilan kartun yang begitu menarik namun dibalik itu semua terdapat unsur yang merusak otak anak.


2.The Owl


Animasi bertokohkan burung hantu ini mungkin dari kalian sudah banyak yang tahu karena sudah pernah di tayangkan di salah satu stasiun TV lokal Indonesia. Animasi ini bertemakan seekor burung yang latar belakangnya selalu diatas sebuah pohon. Ia selalu tertimapa masalah, hingga ia selalu bernasib buruk seperti salah satu contohnya tertimpa ranting pohon sampai tubuhnya hancur dan anggota badannya saling berjatuhan. Disetiap episodenya ia sselalu berakhir dengan tubuh yang hancur dan bernasib na'as.

3. Crayon Shinchan

Yap sudah banyak yang tau tentang kartun yang satu ini. Kartun ini dibintangi oleh seorang anak bernama Shinchan yang kerap kali menunjukkan sikap tidak sopan kepada orangtuanya. Faktor yang lain bahwa Shinchan kerap kali suka menggoda wanita dan menunjukkan auratnya kepada orang lain. Sungguh benar-benar tayangan yang kurang baik bagi anak-anak.

4. South Park 


South Park adalah sebuah serial televisi kartun dari Amerika Serikat. Diedarkan dan ditayangkan oleh Comedy Central sejak 1997, seri ini menceritakan pengalaman empat anak Sekolah dasar yang tinggal di suatu kota kecil di South Park, Colorado.Di beberapa episodenya ini kebanyakan mengandung kata2 kasar yang dapat membahayakan bagi anak-anak.

5. Dont Hug Me I'm Scared

    Ini adalah salah satu tayangan webseries yang diupload di Youtube. Nampak dari tampilannya tayangan ini mungkin dianggap ramah bagi anak-anak, seperti karakter-karakternya yang berupa boneka berwarna seperti halnya teletubbies, dan latar tempatnya yang bernuansa ceria. Mungkin jika kalian melihat videonya pada awalnya hanya biasa saja dengan berisi nyanyian-nyanyian yang menyenangkan dan ceria. 
Namun setelah alur mendekati akhir suasana tampak berubah menjadi mencekam dan mengerikan. Para tokoh menjadi bersifat anarkis dan tak terkendali, dan lama-kelamaan tayangan ini menunjukkan sisi gelapnya dengan memberi unsur "gore" dan "blood" yang menjijikkan dan perlahan musik pun menjadi instrumen yang mengerikan dan sekejap keadaan kembali normal, contohnya seperti episode perdana dalam channelnya disini. Tentunya tayangan ini jelas berbahaya bagi anak-anak di bawah umur.

Jadi kesimpulannya jangan melihat tayangan tersebut dari tampilannya namun pandanglah tayangan tersebut dari maknanya. Yap mungkin sekian saja bahasan dari saya mengenai tayangan-tayangan yang anak yang berbahaya dan mengerikan. dan jangan lupa kritik dan saran agar saya dapat membuat artikel yang lebih baik dan berbobot. Serta jangan lupa untuk dishare ke teman-teman kalian. Oke sekian dari saya terima kasih dan wassalam

Komentar

Postingan populer dari blog ini

6 Graphic card terbaik versi FE Blogspot

Civil War (Marvel comic) vs Batman v Superman (DC comic)

4 Game yg ditunggu di tahun 2016